Lampungpedia.com, JAKARTA – Sempat tertunda karena adanya pandemi Covid-19, Pimpinan Pusat Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia resmi mengumumkan akan menyelenggarakan MAHASHABA XII KMHDI pada awal tahun 2021 mendatang.
Kegiatan kongres Nasional yang dilaksanakan di Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada 27 Januari hingga 02 Februari 2021 ini di koordinir langsung oleh Pimpinan Pusat dengan mengakat tema “Muda Memimpin, Indonesia Maju”.
Saat ditemui di sekretariat PP KMHDI, Ketua Presidium I Kadek Andre Nuaba mengatakan diangkatnya tema ini karena generasi muda memiliki peran yang sangat penting untuk kemajuan sebuah negara.
“Pemuda memiliki peran penting dalam kemajuan Indonesia. Kalau Indonesia mau maju, anak mudanya harus berani mengambil peran. Harus berani memimpin namun dengan catatan harus memiliki kecerdasan intelektual dan juga jiwa leadership,” jelas I Kadek Andre Nuaba.
Ditemui di tempat yang sama, ketua Departemen Organisasi sekaligus ketua pelaksana Wiyan Martiwi mengatakan, dipindahkannya pelaksanaan Mahasabha XII KMHDI dari Palu ke Kabupaten Bogor sudah berdasarkan kesepakatan bersama.
“Sebelumnya memang telah disepakati Mahasabha XII KMHDI dilaksanakan di Palu dengan di koordinir oleh PD KMHDI Sulteng. Namun karena efek dari pandemi Covid-19, kami (PP KMHDI) menjalin komunikasi dan menyepakati Mahasabha XII di koordinir langsung oleh Pimpinan Pusat dan di selenggarakan di Cisarua, Kabupaten Bogor,” tutup Wiyan Martiwi. (Red).